Jumat, 25 Maret 2011

adrenalin?

Adrenalin (bahasa Inggris: adrenaline, epinephrine) adalah sebuah hormon yang memicu reaksi terhadap tekanan dan kecepatan gerak tubuh.
Tidak hanya gerak, hormon ini pun memicu reaksi terhadap efek lingkungan seperti suara derau tinggi atau cahaya yang terang. Reaksi yang kita sering rasakan adalah frekuensi detak jantung meningkat, keringat dingin dan keterkejutan. Reaksi ini dalam batas tertentu menjadi sebuah pengalaman yang menyenangkan, mungkin juga menjadi sebuah hobi hingga disebut adrenaline junkie.
sumber : http://id.wikipedia.org/wiki/Adrenalin

Yupz...ternyata apa yang kita rasakan juga dipengaruhi secara kimiawi oleh hormon. Sesuatu yang timbul akibat reaksi dari luar, misal : efek lingkungan dari penjelasan hormon adrenalin di atas ternyata menimbulkan reaksi hormon di dalam tubuh kita. Berbicara tentang adrenalin, hal pertama yang timbul dalam pemikiran saya adalah ketegangan yang membuat jantung kita berdetak dengan lebih cepat, kadang-kadang terasa tidak nyaman sieh, tapi kalau saya telusuri lebih jauh kalau tidak ada reaksi adrenalin ini mungkin hidup kita cuma flat aja kali ya?? hehehehe...
Dan percayalah, kadar hormon adrenalin terkadang tidak hanya harus dipicu dengan kegiatan yang ekstrem seperti bungee jumping, terjun payung, atau olahraga ekstrem lainnya tapi bisa juga dari kegiatan yang mungkin terlihat tidak terlalu menegangkan bagi orang lain tapi terasa beda bagi yang menjalaninya langsung. Hehehe...

(Penulis menulis tentang ini akibat pengalaman ditanya dosen -youknowwho- dan mengajukan sebuah pertanyaan yang terdengar bodoh pada dosen yang sepertinya membuat kadar adrenalin saya naik... piss)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar